Selamat Datang... Welcome...

Dapur Kue Ceria adalah sebuah "Online Cake Shop" yang bergerak dibidang pembuatan kue-kue, seperti cakes, cookies, tumpeng dan aneka snacks. Semuanya berdasarkan hobby dan kecintaan pemilik blog ini terhadap dunia masak-memasak atau baking sejak remaja sampai sekarang.

Walaupun masih dalam skala 'rumahan' tetapi kwalitas dan rasa serta penampilan produk-produk kami tidak kalah dengan Cake Shop yang sudah terkenal, karena dibuat hanya dengan bahan bermutu tinggi dan Insya Allah halal.

Bagi Anda yang membutuhkan bantuan kami untuk membuatkan kue-kue sesuai dengan thema yang Anda inginkan dan pastinya sesuai budget Anda, kami siap membantu.

Lokasi kami di Kebayoran Lama, Jakarta Barat, sehingga free ongkir wilayah sekitar Kebayoran Lama, Permata Hijau, Rawabelong, dan Palmerah. Utk wilayah lain ongkir sesuai harga dari kurir ya.

PENTING: Untuk pertanyaan mengenai harga, silahkan sms atau mengirim email pada kami pada nomor/email yang tertera pada blog ini. Mohon jangan meninggalkan pertanyaan pada posting karena kami tidak tahu bagaimana menghubungi anda kembali. Adakalanya karena padatnya produksi kami tidak bisa menjawab telpon Anda, silahkan kirimkan sms/email agar dapat kami hubungi kembali.

Terimakasih dan ditunggu orderannya ya.

Salam Ceria selalu!

Ratih Sabaranti Yudoatmodjo

Tuesday, November 16, 2010

Sweet Potatoes Cake / Cake Ubi


Cake Ubi atau aku suka nyebutnya sebagai Sweet Potatoes Cake … **terdengar keren euy!!!** ini adalah salah satu Kue Favorite aku, kuenya enak padat tapi lembut, agak2 moist gitu karena menggunakan Ubi Merah, dan jika "beruntung" mendapat Ubi merah yang warnanya tua di pastrad.. waah warna kuenya nanti akan Orange bagus sekali...





Aku dapat resep ini dari catatan buku resep jadoel punya Mamaku yang udah mulai "menguning" (jadi harus dilestarikan) hehehe... yang pasti kue ini sudah mengalami modifikasi sampai rasanya pas sesuai seleraku. Pas buat lagi setelah sekian lamaaa… putriku bilang “ Waah enak banget Ma.. suweeer”

Ini resepnya yaa…


Sweet Potatoes Cake


Oleh: Ratih Chandra, Dapur Kue Ceria

Bahan:

250 gr ubi merah cuci bersih, rebus sampai lunak, kupas kulitnya dan haluskan (buang seratnya
100 gr margarine, dicairkan
5 butir telur ayam ukuran sedang
225 gr gula pasir
25 gr emulsifier
150 gr terigu protein sedang
1/2 sdt Baking Powder (ayak bersama dengan terigu)
1 sdt Vanilla exctract


Cara Membuatnya:

  1. Campur ubi yang sudah dihaluskan bersama dengan mentega cair. Sebaiknya saat melumatkan ubi dalam keadaan panas agar lebih mudah. Sisihkan
  2. Kocok telur, gula, emulsifier sampai kental, putih (jambul petruk)
  3. Masukkan campuran ubi dan margarin (kocok dg mixer speed rendah)
  4. Masukkan Vanilla extract
  5. Masukkan campuran terigu dan BP, aduk dgn spatula.
  6. Tuang dalam loyang uk 20x20x6 - yang diolesi margarine dan di taburi tepung
  7. Panggang dalam oven 170 derajat C, sampai matang kurang lebih 45 menit (atau terlihat dari sisi pinggir kue lepas dari loyang).


Saran Penyajian:

  • Jika kelebihan Cream/Ganache -- spt aku kemarin -- maka kue bisa di layer dan dihias cantik dengan ganache...

  • Jika kue tidak akan di hias atau di cover lagi, sebaiknya sebelum dipanggang, bagian atas kue ditaburi dgn 150 gram kacang tanah sangrai yang dicincang/spt kacang buat taburan donat agar lebih cantik...

No comments:

Post a Comment