Selamat Datang... Welcome...

Dapur Kue Ceria adalah sebuah "Online Cake Shop" yang bergerak dibidang pembuatan kue-kue, seperti cakes, cookies, tumpeng dan aneka snacks. Semuanya berdasarkan hobby dan kecintaan pemilik blog ini terhadap dunia masak-memasak atau baking sejak remaja sampai sekarang.

Walaupun masih dalam skala 'rumahan' tetapi kwalitas dan rasa serta penampilan produk-produk kami tidak kalah dengan Cake Shop yang sudah terkenal, karena dibuat hanya dengan bahan bermutu tinggi dan Insya Allah halal.

Bagi Anda yang membutuhkan bantuan kami untuk membuatkan kue-kue sesuai dengan thema yang Anda inginkan dan pastinya sesuai budget Anda, kami siap membantu.

Lokasi kami di Kebayoran Lama, Jakarta Barat, sehingga free ongkir wilayah sekitar Kebayoran Lama, Permata Hijau, Rawabelong, dan Palmerah. Utk wilayah lain ongkir sesuai harga dari kurir ya.

PENTING: Untuk pertanyaan mengenai harga, silahkan sms atau mengirim email pada kami pada nomor/email yang tertera pada blog ini. Mohon jangan meninggalkan pertanyaan pada posting karena kami tidak tahu bagaimana menghubungi anda kembali. Adakalanya karena padatnya produksi kami tidak bisa menjawab telpon Anda, silahkan kirimkan sms/email agar dapat kami hubungi kembali.

Terimakasih dan ditunggu orderannya ya.

Salam Ceria selalu!

Ratih Sabaranti Yudoatmodjo

Saturday, July 2, 2011

The Cars Birthday Cake for Edrin


Alhamdulillah dapet customer baru recomendasi dari Mbak Nia (yang pesen Birthday Cake untuk Kenzie). Teman baru Dapur Kue ceria ini bernama Mbak Indri, yang memesan Birthday Cake buat keponakannya yang tercinta bernama Edrin. Kepengennya tetep thema Cars seperti punya Kenzie.
 
Nah pas cerita2 karena undangannya ternyata banyak,  karena acaranya dibagung dengan aqikah putra pertamanya Mbak Indri, maka kami tawarkan cake yang berukuran besar lebih kurang untuk 50 porsi.

Asik ngobrol sama Mbak Indri, rame orangnya…. Hehehe. Karena design diserahkan sepenuhnya kepada kami “asiiiik… asik… bebas berekspresi”, kami buatkan Numbers Cake, yaitu Cake berbentuk Number/angka yang menggambarkan usia Birthday Boy.
Cake yang kami buat adalah Chocolate Moist Cake dengan lapisan chocolate ganache, dicover butter cream dan hiasan dan figurine dari fondant.


Dua hari sebelum hari H, Mbak Indri minta ditambahkan satu jenis mobil lagi selain kelompok Cars tersebut yaitu mobil BMW papanya Edrin alias Mbak Indri’s Bro (gambar bmwnya dikirim via bbm deh) hehehe…. Siap laksanakan, untung space cakenya luaaas hehehe muat deeh.
Alhamdulillah Mbak Indri bbm bilang suka sama designnya, trus kakaknya Mbak Indri suka sama miniature bmwnya hehehe… trus komen ttg cakenya “waaah cakenya enaak  ludes tuh mbak, cakenya suamiku yg beli di bakery terkenal aja masih sisa di kulkas..”  

Subhanallah Walhamdulillah kalo semuanya cocok sama rasa Chocolate Moist Cake dari Dapur Kue Ceria ya. Thanks for sharing ya Mbaak… *Hugs*

No comments:

Post a Comment